Jumat, 03 April 2020

5 Jenis Buah Untuk Penderita Diabetes

Tahukah Anda, ternyata gula pada buah juga dapat memberikan efek negatif bagi para penderita diabetes. Jadi, jika Anda cermat dalam memilih buah maka gula darah dalam tubuh tidak akan mengalami kenaikan.

Nah, berikut akan dipaparkan beberapa buah yang dapat dinikmati tanpa khawatir gula darah dalam tubuh melonjak naik. yang pertama adalah buah beri.

  • Buah beri

Raspberry, cranberry dan blueberry merupakan varian dari buah beri yang sangat cocok disantap lantaran mengandung fruktosa yang aman untuk penderita diabetes. Varian buah beri tersebut semuanya memiliki serat, antioksidan, rendah karbohidrat dan kaya akan vitamin. Sangat cocok dikonsumsi sebelum melakukan olahraga.



Jadi, sebelum latihan fisik, Anda bisa memasukan kombinasi buah beri tersebut ke dalam teko berisi air. Jika perlu Anda bisa menambahkan perasan lemon dan kayu manis. Aduk kemudian simpan di dalam lemari pendingin dengan kondisi tertutup rapat. Anda bisa menikmati kesegeran minuman ini setelah beraktivitas fisik.

  • Grapefruit
Grapefruit atau yang juga dikenal dengan sebutan jeruk bali merah merupakan pilihan pertama yang bisa dikonsumsi oleh para penderita diabetes. Rasanya yang asam dan manis dapat dicampur dengan segelas air dingin dan perasan lemon. Bisa Anda bayangkan betapa segarnya jika meneguk minuman ini?


  • Semangka

Selain kaya akan kandungan air, semangka juga kaya akan kandungan vitamin B, vitamin C, beta karoten, kalium dan lycopene yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh. Bila Anda bosan menyantap buah yang satu ini dengan cara di iris, Anda dapat menyantapnya dengan cara lain. Yaitu haluskan semangka tanpa dicampur air kemudian sajikan dalam gelas.


  • Ceri dan Kiwi

Nikmati acara kumpul bersama keluarga dengan seteko minuman yang berisi campuran potongan ceri dan kiwi. Jadi, Anda tidak perlu bingung lagi mencari pilihan minuman yang pas jika ada anggota keluarga yang tak bisa mencicipi rasa manis berlebihan.

Satu lagi, jangan lupa menambahkan potongan kayu manis. Setelah itu, simpan di lemari pendingin sebelum dihidangkan. Ceri dan kiwi mengandung kalium, vitamin C, serat, antioksidan tinggi dan rendah karbohidrat.

Nah, itulah 5 buah terbaik untuk penderita diabetes. Memang 5 Jenis buah segar di atas tidak meningkatkan gula darah tinggi, tapi belum tentu juga dapat menurunkan kadar gula darah yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar